Kimia

Pertanyaan

jelaskan dampak negatif yang di hubungkandari pembakaran tidak sempurna bahan bakar

1 Jawaban

  • Saya akan mencoba menjawab pertanyaan ini dengan dua jawaban:

    Jawaban pendek:

    Dampak negatif yang di hubungkandari pembakaran tidak sempurna bahan bakar adalah dihasilkannya gas karbon monoxida yang beracun dan berbahaya terhadap kesehatan karena dapat mematikan.

    Jawaban panjang:

    Bila senyawa hidrokarbon dibakar sempurna maka reaksinya adalah:

    CxHy + O2 -> CO2 + H2O

    Tetapi bila pembakaran tidak sempurna karena kurangnya gas oksigen, reaksi yang terjadi adalah:

    CxHy + O2 -> CO + H2O

    Pembakaran tidak sempurna menghasilkan gas karbon monoksida. Gas ini sangat berbahaya dapat menyebabkan keracunan pernafasan yang berujung kematian. Karbon monoksida semakin berbahaya karena gas ini tidak berbau dan tidak berwarna sehingga orang yang menghirup karbon monoksida tidak menyadarinya hingga terlambat.

    Ketika gas karbon monoksida masuk ke tubuh gas ini akan masuk ke pernafasan dan dari sini akan diedarkan ke seluruh penjuru tubuh. Gas karbon monoksida bereaksi dengan hemoglobin dan menghalangi hemoglobin dalam tigasnya membawa oksigen ke penjuru tubuh. Akibatnya sel-sel tubuh akan kekurangan oksigen. Kekurangan oksigen di sel otak mengakibatkan perasaan pusing dan kepala pening.

    Tanpa oksigen sel-sel tubuh akan berhenti bekerja dan akhirnya metabolisme dan sistem syaraf akan berhenti. Hal inilah yang akhirnya menyebabkan kematian bagi orang yang menghirup terlalu banyak gas karbon monoksida.

    Keracunan karbon monoksida ini bisa terjadi pada orang yang diam di mobil yang menyala tapi tanpa AC sehingga karbon monoksida hasil pembakaran mobil masuk ke kabin. Keracunan gas ini juga bisa terjadi di ruangan tertutup dimana ada pembakaran seperti di dapur tertutup.

    Untuk mencegah keracunan gas karbon monoksida perlu dipastikan sirkulasi udara tetap lancar sehingga gas CO tidak terbentuk saat ada pembakaran.

Pertanyaan Lainnya